Antp Kota Cirebon

Suasana Aula Sanika Satyawada Mapolres Cirebon Kota jalan Veteran Kota Cirebon yang bersebelahan dengan ruang kerja Kapolres Cirebon Kota, mendadak riuh dengan kedatangan sekelompok orang yang tak diundang sehingga membuat penasaran  AKBP Syamsul Huda, S.Ik, S.H, M.Si (Kapolres Cirebon Kota) yang berada di ruang kerjanya pada Rabu sore 01/07/2020.

Setelah Kapolres keluar dari ruang kerja barulah diketahui tamu yang tak diundang tersebut ternyata Dandim 0614/Kota Cirebon (Letkol Inf Herry Indriyanto) bersama Kasdim dan Perwira jajaran Kodim 0614/Kota Cirebon dengan membawa kue ulang tahun bertuliskan Selamat Hari Bhayangkara ke 74 serta menyanyikan lagu selamat ulang tahun yang membuat Kapolres tertawa dengan kejutan yang diberikan.

Kemudian prosesi tiup lilin dan potong kue akhirnya menjadi kegiatan(moment) yang tidak terlupakan. Didampingi Wakapolres dan Kasatlantas serta beberapa Perwira, AKBP Syamsul Huda menyampaikan terima kasih dan kejutan yang diberikan sukses dikarenakan tidak disangka diluar jam dinas menjelang pulang kerja mendapat pesta kecil nan meriah. Pesta diakhiri dengan potong kue bersama antara Kapolres dan Dandim sebagai simbol keharmonisan TNI dan Polri.

Selesai dari Polres Cirebon Kota, Dandim beserta rombongan menuju Ditpolair Jabar yang berada di jalan Diponegoro Gg.Samadikun I Kesenden Kota Cirebon. Lagi - lagi kedatangan Dandim dan rombongan mengagetkan anggota jaga Mako Ditpolair dengan tergesa anggota jaga memberikan penghormatan dan segera menyambut Dandim 0614/Kota Cirebon.

Kedatangan Dandim beserta rombongan diketahui Wadirpolair Polda Jabar (AKBP Andree Gama Putra ) dari laporan anggota jaga. Dengan permohonan maaf Wadirpolair menyambut Dandim beserta rombongan karena bapak Direktur sedang dinas luar kota serta anggota sudah kembali ke rumah.

Wadirpolair Jabar mengucapkan terima kasih atas kunjungan rekan rekan TNI dari Kodim 0614/Kota Cirebon guna merayakan hari Bhayangkara ke 74 dan diharapkan kedepan TNI dan Polri makin solid. Letkol Inf Herry Indriyanto setelah pelaksanaan kegiatan menyampaikan kunjungan ke jajaran Kepolisian sengaja dilakukan diluar jam dinas untuk memberikan kejutan yang beda.

Dandim menambahkan kegiatan yang sama juga telah dilakukan oleh para Danramil jajaran Kodim 0614/Kota Cirebon kepada Polsek diwilayah masing - masing sebagai wujud keharmonisan serta sinergita antara TNI dengan Polri, (reddhan/Penrem063/Dim0614).


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama