MAJALENGKA antp
Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, menyebabkan tebing longsor. Setidaknya satu rumah warga rusak tertimpa longsoran tanah.
Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf Andik Siswanto, melalui Danramil 1707/Lemahsugih, Letda Inf Aan Samian mengatakan musibah tanah longsor tersebut, menimpa rumah Parlan, warga Dusun Batubalay, Rt 16/05, Desa Borogojol, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka.
Dia menjelaskan, tanah longsor terjadi akibat curah hujan dengan intensitas tinggi khususnya di wilayah tersebut, pada Jumat (25/12/2020). Sehingga tembok tidak kuat menahan beban dan mengakibatkan tembok tersebut longsor dan menimpa sebagian dingding rumah Parlan."Beruntung tak ada korban jiwa pada peristiwa longsor tersebut. Namun, mengakibatkan rumah milik Bapak Parlan mengalami kerusakan di bagian dinding," Katanya, Sabtu (26/12/2020).
Saat ini, lanjut Danramil, Koramil dan Polsek Lemahsugih bersama BPBD Majalengka dan masyarakat sekitar melakukan kerja bakti membersikan material tanah longsor yang menimpa sebagian rumah korban."Kita melakukan kerja bakti dan goyong-royong untuk membersihkan material longsoran tersebut. Dan saat ini untuk perbaikan tanah longsor di lokasi tersebut, juga dapat bantuan bronjong dari BPBD Majalengka," Jelasnya.
Danramil menghimbau kepada warga masyarakat Kabupaten Majalengka, agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap berbagai bencana alam. "Kami minta warga untuk lebih waspada saat musim penghujan," Imbaunya. (reDh)
Posting Komentar