antp Cirebon

ASTAKIRA (Asosiasi Tenaga Kerja Indonesia Raya) adalah Lembaga yang membantu bidang ketenaga kerjaan, baik itu domestik maupun mancanegara. Dan sejak lama ASTAKIRA hadir di Kabupaten Cirebon sudah banyak melakukan hal positif untuk membantu masyarakat Ciayumajakuning, khususnya masyarakat Kabupaten Cirebon. Yakni terbanyak membantu permasalahan ketenaga kerjaan TKI / PMI. 

Oleh karena itu agar tetap kompak dan bersinergi dalam menjalankan tugas sosialnya  ASTAKIRA  dalam setiap bulannya diadakan giat silaturohmi secara bergiliran ke rumah  para anggota. Hal itu agar terkesan harmonis nan kompak sesama anggota. Yakni pada ( 27/06/21) di kediaman Ela salah satu anggota ASTAKIRA desa Kempek Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon Jawa barat.  Mendapat giliran untuk tempat bersilaturohmi. 

Mukminin.ketua DPC.Cirebon  

Seusai ramatamah sebagai ajang acara silaturohmi Mukminin Ketua DPC ASTAKIRA Kabupaten Cirebon bincang-bincang dengan awak media, “ Dengan mengikuti prokes, ASTAKRA Kabupaten Cirebon dalam acara silaturomi ini sudah sudah menjadi hal rutinitas setiap bulannya”. Katanya.

Lanjut Mukminin, karena dengan silaturohmi dengan sesama anggota banyak manfaatnya. Diantaranya kian mempererat tali persaudaraan di antara sesama anggota ASTAKIRA, Hal itu dapat sebagi penyemangan kinerja ASTAKIRA dalam membantu para pekerja baik dalam maupun luar Negeri. Paparnya.

Selain dari pada itu kami membahas kinerja ASTAKIRA kedapan agar lebih mumpuni atau lebih profesional lagi dalam penanganan membantu para pekerja. Dan alhamdulillah dengan saat ini ASTAKIRA DPC Majalengka juga turut membantu. artinya banyak membantu motifasi dan lain-lain. Padahal ASTAKIRA dpc Majalengka baru saja terbentuk. Namun eksistensinya sangat luar biasa. Imbuh Mukminin.

H. Jhon.AA. ketua DPC Majalengka

Masih di tempat yang sama H. Jhon.AA selaku ketua ASTAKIRA DPC Majalengka menambahkan, 

Untuk ASTAKIRA DPC Kabupaten Cirebon kami patut acungkan jempol kinerjanya. Karena sudah banyak terbukti dalam penanganan membantu masyarakat. Terutama masyarakat kabupaten Cirebon yang bermasalah menjadi pekerja di luar Negeri (PMI) dapat dibantu hingga sampai kekampung halaman para PMI tersebut. katanya.

Masih kata H. Jhon. AA, Untuk ASTAKIRA DPC Majalengka sendiri walaupun baru seumur jagung hadir di Majalengka. Namun alhamdulillah berkat keseriusan dan semangat kami. ASTAKIRA Majalengka sedikit banyaknya sudah melakukan hal yang sama seperti ASTAKIRA DPC Kabupaten Cirebon. Yang artinya kinerja kami sesuai koridoor atau protak DPP ASTAKIRA. 

Lanjut H. Jhon , AA, Selain dari pada itu juga karena ASTAKIRA Majalengka dibentuk dan sistem penjaringannya dari orang-orang yang berkopenten. Yakni kepengurusannya (KSB Struktur kepenguruan dan keanggotannya) dari berbagai kalangan. Bisa di bilang dari golongan haram jadah hingga dari golongan bersajadah. Dan alhamdulillah responsib golongan bersajadah tetap lebih mumpuni dalam menjalankan tugas sesuai tupoksinya masing-masing. Begitupun sebalikanya yang dulunya Preman setelah menjadi anggota ASTAKIRA. Kini menjadi preman pensiun yang masih memiliki kharismatik (wibawah). Jujur kami sering menjalankan tugas dilapangan dipastikan menemukan benturan-benturan dengan yang namanya premanisme. Nah dengan demikian pada akhirnya mereka saling menghormati dan berjalan lancar tupoksi kami dilapangan. 

Lebih lanjut H.  Jhon,  ASTAKIRA DPC Majalengka walau personil para divisinya baru 60 orang. namun publik menilai kami sangat luar biasa. lantaran 1 orang divisi  saja beliau adalah Koord atau ketua komonitas.

 jadi sudah bisa kita pastikan 1 orang dari kami ASTAKIRA DPC Majalengka laksana dapat membawahi seribu personil. Yang artinya di dalam tubuh ASTAKIRA DPC Majalengka itu sendiri , Baik struktur kepengurusan,divisi maupun keanggotaannya adalah mayoritas dari  berbagai komonitas. Pungkas H.Jhon, AA. (RED)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama