antp  INDRAMAYU

 Kepedulian Bupati Indramayu Nina Agustina terhadap masyarakat yang begitu membutuhkan segala pelayanan sedini mungkin menjadi komitmen jajaran dibawah untuk benar-benar dilaksanakan.


Salah satunya Pemerintah Kecamatan Cantigi bersama Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Indramayu merespon cepat Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) terhadap penyandang disabilitas warga Desa Lamarantarung, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu.


Sebagai informasi YY merupakan warga Blok Simpong Desa Lamarantarung, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu yang mengalami kelumpuhan di kedua kakinya sejak lahir. Kini YY tinggal satu rumah dengan adik laki-lakinya dan memiliki harapan menjalankan kehidupan yang layak.


Mengetahui upaya dan perhatian dari Pemerintah Kecamatan Cantigi yang dinahkodai Camat Winaryo, pihak Dinsos Kabupaten Indramayu langsung melakukan asesmen dengan mengunjungi kediaman YY di Desa Lamarantarung, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu, Senin (7/11/2022).


Dikatakan Camat Winaryo, hasil asesmen Dinsos Kabupaten Indramayu, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Cantigi dan Pemerintah Desa Lamarantarung telah melakukan penguatan terhadap keluarga yang bersangkutan.


Tidak itu saja, YY diberikan fasilitas pembuatan administrasi kependudukan seperti pembuatan Kartu Keluarga (KK) secara mandiri dan proses pengaktifan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk kemudian bisa memperoleh bantuan sosial.


“Alhamdulillah beliau sudah mendapatkan pelayanan PPKS sebagaimana keinginan dan harapan Bupati Indramayu untuk gerak cepat melayani masyarakat. YY difasilitasi pembuatan KK dan masuk dalam data DTKS untuk bisa mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah,” terangnya saat dikonfirmasi, Selasa (8/11/2022).


Camat Winaryo menambahkan, bantuan lainnya yang sudah diperoleh YY antara lain kursi roda untuk menunjang aktivitas kesehariannya dari Kementerian Sosial. Termasuk mendapatkan Bangun Pangan Non Tunai (BPNT).


“Alhamdulillah bantuan kursi roda sudah beliau dapat dan juga memperoleh BPNT. Pada kesempatan ini juga YY di berikan bantuan sembako dari Bupati Indramayu,” ujarnya.(uncu)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama