antp Banyuwangi
Ormas Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi secara resmi di deklarasi dan pengukuhan masa periode 2022 sampai 2027.Hari deklarasi tersebut tepat bersamaan ulang tahun Hari Jadi Banyuwangi (Harjaba ) ke 251 tahun. Acara di laksanakan di Resto hotel Manyar Desa Ketapang Kabupaten Banyuwangi sekitar pukul 13.00 wib sampai selesai. Minggu 18/12/2022.
Dalam acara Deklarasi di hadiri oleh tamu undangan dari Anggota DPR RI Ir H. Sumail Fraksi Gerindra, Ir H Nofal Baderi anggota DPRD Banyuwangi Fraksi Gerindra, Dinas Kesbangpol Banyuwangi Mohamad Lutfi.S.Sos, Muspida Kabupaten Banyuwangi, Muspika Kalipuro dan pengurus berserta anggota Ormas Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi.
Selain acara Deklarasi dan Pengukuhan Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi juga di lakukan pemberian santunan anak yatim-piatu.
Dalam sambutannya pidato Ketua Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi Slamet Hariyadi menyampaikan " Macan Asia Indonesia merupakan organisasi masyarakat yang sifatnya independen.Macan Asia Indonesia di dirikan di Medan.Kedudukan Macan Asia Indonesia meliputi seluruh wilayah Negara Kesatuan Indonesia,
Macan ASIA Indonesia berazaskan Pancasila dan UUD 1945.
Jati diri Macan Asia Indonesia adalah Nasionalis, menjunjung tinggi Pancasila dan UUD 1945, Religius, kerakyatan, pembawa amanat rakyat, berjiwa sosial, menjaga keutuhan NKRI, menegakkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, dalam rangka mencapai tujuan kesejahteraan rakyat, kemakmuran dan kemandirian Indonesia." tegas Slamet.
Selain itu Plt Dinas Kesbangpol Banyuwangi Mohamad Lutfi. S. Sos. juga memberikan sambutan pidato menyampaikan " selamat dan sukses atas berdiri ormas Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi. Semoga Ormas Macan Asia Indonesia dapat bermanfaat bagi masyarakat Banyuwangi kedepannya sesuai visi dan misinya.Kesbangpol Banyuwangi meminta Macan Asia Indonesia segera di daftarkan ke kantor Kesbangpol untuk di regritasi dan mendapatkan Surat Keterangan Terdaftar (SKT), sehingga terjadi apa- apa bisa untuk di deteksi secara hukum yang sah dan resmi. Karena ormas yang legal harus terdaftar di kementerian Hukum dan Ham." pungkas Lutfi.
Alhamdulillah acara deklarasi ormas Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi berjalan dengan lancar dan sukses . Harapan kedepannya semoga Ormas Macan Asia Indonesia DPC Banyuwangi dapat bermanfaat bagi masyarakat Banyuwangi untuk kesejahteraan sosial bagi rakyat sesuai visi dan misinya.
(red)
Posting Komentar