antp Majalengka,
Jajaran Satlantas Polres Majalengka menyambut langsung Kunjungan Puluhan Anak - Anak TK dari Sekolah TK Budi Asih 13 Kabupaten Majalengka di Mako Polres Majalengka, Kamis (16/3/2023).
Kunjungan anak anak TK Budi Asih 13 Kabupaten Majalengka dalam rangka Edukasi.Selain itu Kunjungan anak anak TK dalam rangka mewujudkan Program Satlantas Polres Majalengka yakni Polisi Sahabat Anak (Polsanak).
Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affnadi melalui Kasat Lantas Polres Majalengka AKP Ngadiman mengatakan, Kegiatan kunjungan anak TK ini dalam rangka memberikan edukasi dan pengenalan tugas Pokok Polri.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan tugas Polri Kepada anak anak usia dini,"kata Ngadiman.
Anak - Anak TK Budi Asih 13 mereka di ajaka keliling mapolres Majalengka oleh Petugas Satlantas Polres Majalengka.
Anak anak Kami berikan edukasi Pengenalan rambu rambu lalu lintas dan cara aman ke sekolah baik berjalan kaki, menyeberang dan bersepeda, Pengenalan Sim dan Macam Sim, Manfaat Helm SNI dan Pengenalan ruangan ruangan Satlantas Polres Majalengka,"terangnya.
Ia juga menjelaskan melalui kegiatan ini pula dapat menumbuhkan kecintaan anak anak usia dini kepada figur seorang Polisi.
"Agar kelak dewasa nanti tumbuh menjadi masyarakat yang paham tugas-tugas Polisi dan menjadi masyarakat Indonesia yang taat hukum"jelasnya.
AKP Ngadiman menyebutkan, melalui kegiatan ini pula semakin mendekatkan emosional antara anak - anak dengan Polri sehingga semakin akrab.
"Ini adalah Program yang sangat Positif, agar anak TK ini semakin akrab dan mencitai sosok Polisi yang humanis"tutup AKP Ngadiman.(JaNurohim.)
Posting Komentar