antp Majalengka, 

Personil Polres Majalengka Aipda Uhud Suhada dan Bripka Visma Dika yang ditugaskan sebagai tim dobrakan di KM 172 Tol Cipali dalam rangka Ops Ketupat Lodaya 2023 membantu Pemudik Ibu menyusui.


Pemudik ibu menyusui ini berhenti di Jalan tol dan menghampiri Petugas untuk meminta air minum untuk membuat susu buat anaknya yang masih balita karena kehabisan air dan masih jauh ke Rest Area.


Diketahui, pemudik Ibu menyusui bersama keluarganya ini berencana merayakan lebaran berangkat dari tanggerang yang ingin menuju ke kampung halamannya di Brebes Jawa Tengah.


Lalu, setelah itu pemudik kembali melanjutkan perjalanannya dan mengucapkan terimakasih kepada pak Polisi yang sudah memberikan bantuan ini.


“Melayani,Melindungi dan Mengayomi Masyarakat, Ini merupakan tugas kami berikan pelayanan terhadap masyarakat dan ingin membantu masyarakat, semoga dengan apa yang dilakukan anggota bisa bermanfaat”.


Kegiatan ini juga merupakan Program Dinamis Presisi Bapak Kapolres Majalengka dan merupakan salah satu dari Program Prioritas yaitu Bhayangkara Mitra Masyarakat (Bhatramas),”terang Kasubsi PIDM Sie Humas Polres Majalengka Ipda Mardiono.(Maman. BLS)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama