a
ntp Majalengka

Dalam upaya memperkuat kemitraan dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Bantarujeg, Bripka Yoggy Dwi Maulana, melaksanakan kegiatan blusukan ke pemukiman warga di Desa Babakansari, Kecamatan Bantarujeg, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan imbauan kamtibmas sekaligus mensosialisasikan tahapan Pemilu tahun 2024, guna menoptimalkan pelaksanaan Operasi Mantap Brata Lodaya tahun 2023.


Salah satu bagian dari kegiatan sambang desa ini adalah kunjungan ke rumah Bapak Kuswana (50 tahun) yang bertempat di blok Babak Salak RT 009 RW 002, Desa Babakansari. Dalam pertemuan yang berlangsung pada hari Rabu (27/12/2023), Bripka Yoggy Dwi Maulana menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga sekaligus menjelaskan tahapan Pemilu tahun 2024.


Bripka Yoggy Dwi Maulana mengajak masyarakat untuk aktif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Ia juga memberikan penekanan terkait pentingnya partisipasi warga dalam proses demokrasi dengan menggunakan hak pilihnya.


"Dengan menjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, kita dapat bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini. Saya juga mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilu 2024 demi terwujudnya proses demokrasi yang berkualitas," ungkap Bripka Yoggy.


Melalui kegiatan blusukan ini, Bhabinkamtibmas berharap dapat terjalin hubungan yang harmonis antara aparat kepolisian dan warga masyarakat. Dengan adanya komunikasi yang intens, diharapkan masyarakat lebih mudah menyampaikan aspirasi dan informasi yang berkaitan dengan keamanan lingkungan mereka.


Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Bantarujeg Iptu Yayan Sopiana, S.A.P., M.A.P., menyambut baik inisiatif Bripka Yoggy Dwi Maulana dalam menjalankan kegiatan sambang desa. "Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat adalah salah satu bentuk komitmen kami dalam memberikan layanan terbaik dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah ini," ujar Iptu Yayan Sopiana.


Dengan terus ditingkatkannya komunikasi dan kemitraan antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan Majalengka tetap aman, damai, dan sejahtera. Kegiatan sambang desa akan terus dilakukan secara berkala untuk menjaga kedekatan dan kepercayaan antara aparat kepolisian dan masyarakat.(A.Suwandi)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama