antp Majalengka, 

 Sesuai dengan arahan dari Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, AKP Rudy Djunardi M.,SH.,MH, turut hadir dalam Tablig Akbar dalam rangka memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 H/2023. Acara yang dipimpin oleh Prof. KH.Yahya Zainul Ma'arif, Lc., M.A., Ph.D. (Buya Yahya) ini mengangkat tema "Mari Sambung Hati Kita Ke Rasulullah SAW Dengan Cara Meningkatkan Ukuwah Islamiyah, Jaga Persatuan Dan Kesatuan Umat."


Kegiatan berlangsung di Masjid Jamie Nurul Hidayah, Blok Sukaraos, Desa Sukamukti, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka pada Kamis (28/12/2023) sore. Hadir dalam acara tersebut Muspika Kecamatan Cikijing, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan para mustami. Kegiatan ini juga mendapatkan pengamanan dari Kepolisian Sektor Cikijing Polres Majalengka.


Dalam sambutannya, Prof. KH.Yahya Zainul Ma'arif mengajak seluruh jamaah untuk mempererat ukhuwah islamiyah, menjaga persatuan, dan kesatuan umat. Beliau memberikan ceramah mengenai makna Isra Mi'raj serta pentingnya meningkatkan kedekatan hati dengan Rasulullah SAW.


Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M.,SH.,MH, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Tablig Akbar tersebut. "Acara ini bukan hanya sebagai ajang ibadah, namun juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan ukhuwah islamiyah di antara umat Islam," ujar Kapolsek.


Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, masyarakat dapat lebih mendalami ajaran agama dan menjadikan nilai-nilai keislaman sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Kehadiran Kepolisian Sektor Cikijing sebagai pengamanan juga bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama berlangsungnya acara keagamaan.(JaNurohim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama