a
ntp Majalengka
 

 Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan tahapan kampanye pemilihan umum 2024, Jajaran Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar bersama Tim Pengamanan Terpadu melaksanakan pengamanan di wilayah hukum Polsek Jatiwangi pada Senin (08/01/2024).


Tim Pengamanan Terpadu yang terdiri dari personil Polri, TNI, Sat Pol PP, serta Pengawas Pemilu dilibatkan secara aktif dalam upaya menjaga keamanan selama berlangsungnya kampanye. Kegiatan ini khususnya difokuskan pada kampanye tatap muka Caleg DPRD Kabupaten Majalengka dari Partai PKS.


Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi, Kompol Endang Kusnandar, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Brata dalam pengamanan tahapan Kampanye Terbuka Pada Pemilu 2024.


"Dalam tahapan ini, potensi kerawanan mulai meningkat, sehingga kita tidak meremehkan situasi. Kami melakukan upaya pengamanan maksimal dan terpadu di Wilayah Hukum Polsek Jatiwangi," ungkap Kapolsek Endang Kusnandar.


Beliau menambahkan bahwa netralitas Polri dalam seluruh tahapan Pemilu 2024 merupakan hal yang sangat penting. "Polri dituntut untuk tetap netral dalam semua tahapan Pemilu 2024 ini. Kami pastikan selama berlangsungnya kegiatan kampanye, semuanya dapat berjalan aman dan kondusif," pungkasnya.


Dalam pelaksanaan pengamanan, Tim Pengamanan Terpadu akan terus bersinergi untuk mencegah potensi kerawanan dan memastikan setiap tahapan kampanye dapat berlangsung dengan lancar, tanpa gangguan keamanan yang berarti. Hal ini sejalan dengan komitmen aparat keamanan untuk mendukung pelaksanaan demokrasi yang aman, jujur, dan adil.(A.Suwandi)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama