antp Majalengka
Dalam upaya menjaga harkamtibmas, Briptu Vernaldo Siregar, S.H dari Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan giat sambang dan berdialogis dengan warga di Kelurahan Tonjong, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, pada Rabu (19/06/2024).
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP., menegaskan pentingnya kegiatan ini untuk menciptakan hubungan yang harmonis antara polisi dan masyarakat. "Kami selalu mendorong anggota untuk aktif berinteraksi dengan warga guna memastikan situasi kamtibmas yang kondusif," ujar AKP Iwan Sutari.
Warga Kelurahan Tonjong menyambut baik kehadiran Briptu Vernaldo Siregar yang rutin melakukan sambang dan dialog. Mereka merasa lebih aman dan nyaman dengan adanya polisi yang selalu siap mendengarkan dan menanggapi permasalahan di lingkungan mereka.
( JaNurohim)
Posting Komentar